Keberadaan dan Dinamika Hidup Manusia di Dunia Menurut Pandangan Jan Patoka.

Bramara, Audy (2019) Keberadaan dan Dinamika Hidup Manusia di Dunia Menurut Pandangan Jan Patoka. Masters thesis, Driyarkara School of Philosophy.

[img] Text (Titlepage, Abstract, Contents, Bibliography)
audy.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penulisan tesis ini adalah untuk mengetahui bagaimana pandangan Jan Patoka tentang keberadaan dan dinamika hidup manusia di dunia. Keberadaan manusia menurut Patoka sangat dipengaruhi oleh kemampuan merefleksikan hidup. Manusia perlu menyadari pengalaman hidup sehari-harinya. Dengan pengalaman tersebut, manusia dapat masuk ke dunia historis yang membawanya mempertanyakan makna hidup yang ia jalani. Pertanyaan tentang makna hidup membuat dirinya mampu menemukan tujuan hidup. la akan terdorong untuk menghidupi kehidupan yang berlandaskan kebenaran dan keadilan. Hidup tersebut, pada dasarnya merupakan usaha merawat jiwa manusia. Merawat jiwa merupakan bentuk dari cara berada manusia di dunia. Hal tersebut akan mendorongnya pada suatu tindakan gerakan yang konkret dalam hidupnya. Gerakannya di dunia yang terarah pada tujuan hidupnya kemudian membentuk dinamika. Dalam menghayati panggilan hidupnya di dunia, ia terdorong menyelenggarakan gerakan eksistensial. Gerakan eksistensial tersebut dimulai dari gerakan yang dipengaruhi oleh dunia afektif. Dunia afektif membuat manusia lekat dengan tempatnya berada. Tetapi panggilan pada tujuan hidupnya membuatnya sadar bahwa ia adalah makhluk terbatas. Dalam keterbatasannya itu, ia akan menyelenggarakan dinamika hidup yang mewujudkan kebenaran dan keadilan yang dihayati, sebagai bentuk kebebasannya di dunia. Pandangan mi dipengaruhi oleh pemikiran Plato dan Aristoteles. Walau demikian, Patoka berupaya membangun bangunan filsafatnya sendiri di atas pemikiran Plato dan Aristoteles. Kata-kata kunci: Ontologi, Keberadaan, Dinamika, Gerakan Eksistensial, Manusia Utuh, Jiwa, Persona, Merawat Jiwa, Sejarah, Dunia historis, Dunia Alamiah, Dunia Pra-historis, Dunia Rumah, Afektif, Refleksi, Prarefleksi, Hidup Sehari-hari, Intensionalitas Kesadaran, Zaman Teknologi, Tiga Gerakan Eksistensial, Struktur Gerakan, Manusia Eropa, Problem Makna, Aktivitas, Dunia Subjektif, Suasana Hati, Kreativitas, Metafisika, Fenomenologi, Tunawisma Modern, Kebenaran, Keadilan, Dunia Kehidupan (Lebenswell), Fenomena, Manifestasi, Kepekaan Afektif, lndra Manusia, Tubuh, Dimensi Kognitif, Kembali ke Plato, Idea, Ontokosmologis, Platonisme Negatif, Kebebasan, Physis of Animate, Cita-cita Asketis, Persepsi, Moralitas Individu.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
A General Works > B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Program Pascasarjana Filsafat
Depositing User: ThM .-
Date Deposited: 24 Feb 2022 01:31
Last Modified: 24 Feb 2022 01:31
URI: http://repo.driyarkara.ac.id/id/eprint/460

Actions (login required)

View Item View Item