“Yang Layak” (Kathēkon): Sebuah Alternatif Terhadap Dikotomi Kendali Stoikisme Dalam Hidup Marcus Tullius Cicero.

-, Yohanes Theo (2021) “Yang Layak” (Kathēkon): Sebuah Alternatif Terhadap Dikotomi Kendali Stoikisme Dalam Hidup Marcus Tullius Cicero. Masters thesis, Driyarkara School of Philosophy.

[img] Text (Titlepage, Contents, Abstract, Introduction, Bibliography)
Theo.pdf - Accepted Version

Download (926kB)

Abstract

Bagi Stoik, kebahagiaan diraih ketika manusia secara konsisten tidak mengurusi hal-hal yang di luar kendalinya: orang lain, negara bahkan dirinya sendiri; tetapi fokus pada hal-hal yang berada dalam kendalinya: penilaiannya, tanggapannya pada sesuatu. Namun, manusia tidak bisa melepas hal-hal di luar kendali itu. Dalam Stoikisme, ada satu kategori tindakan yang bernama kathēkon (καθῆκον) artinya “yang layak.” Stoik tidak membuat pengikutnya mengambil jarak pada hal eksternal, melainkan diajak untuk mengambil sikap yang layak, boleh dilakukan tetapi boleh juga tidak dilakukan. Kathēkon mengandung tiga aspek, bersifat rasional, selaras dengan alam dan layak diminati. Aspek pertama berhubungan dengan dengan fakta bahwa dalam kehidupan sehari-hari orang mendasari keputusannya berdasarkan pertimbangan rasio saat itu. Kedua, keputusan tindakan manusia dihasilkan dari pengetahuannya mengenai tempatnya di dunia. Ketiga, kathēkon dipilih karena membawa manusia pada tahap moral yang lebih tinggi. Bila kathēkon dalam visi Stoik sifatnya sangat cair, bagi Cicero, kathēkon bersifat wajib dilakukan (duty). Artinya seseorang dengan kedudukan atau peran tertentu wajib memenuhi tugas-tugas (yang ada di luar kendali). Justifikasi kathēkon ini adalah pemeliharaan diri (oikeiōsis). Gagasan ini mendorong manusia untuk bersaudara dengan semua orang karena mendiami rumah yang sama (kosmopolitanisme). Dengan cara ini manusia Stoik juga bisa mencapai kebahagiaannya. Kata-kata kunci: Stoikisme, Tindakan yang Layak (Kathēkon), Rasional, Selaras dengan Alam, Layak Diminati (Preffered Indifferent), Pemeliharaan Diri (Oikeiōsis), Kosmopolitanisme.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
A General Works > B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Program Pascasarjana Filsafat
Depositing User: ThM .-
Date Deposited: 14 Feb 2022 01:20
Last Modified: 14 Feb 2022 01:20
URI: http://repo.driyarkara.ac.id/id/eprint/434

Actions (login required)

View Item View Item