Menggapai Yang Etis Terkait Tindakan Pemilihan Makanan Berdasarkan Pemikiran Peter Singer.

-, Sylvia Jessica (2022) Menggapai Yang Etis Terkait Tindakan Pemilihan Makanan Berdasarkan Pemikiran Peter Singer. Masters thesis, Driyarkara School of Philosophy.

[img] Text (Titlepage, Contents, Abstract, First Chapter, Bibliography)
SylviaJesica.pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

Tesis ini dibuat sebagai upaya untuk terlibat dalam diskursus guna menjawab pertanyaan yang paling mendasar dari kebutuhan manusia, yaitu tentang makan dan bagaimana melakukan pemilihan makanan yang etis dalam bingkai pemikiran Peter Singer. Dengan warisan pemikiran antroposentrisme, manusia banyak melakukan pemilihan makanan yang melanggar batas etis dan sering mengabaikan preferensi yang lain. Tak ayal, banyak penderitaan, kerusakan atau kerugian yang tidak terhindarkan bagi mereka yang berada di luar lingkar kepentingannya. Dalam tesis ini akan diuraikan bagaimana minat Singer terhadap penghapusan atau pengurangan penderitaan juga terlihat dalam pemikirannya terkait tentang pemilihan makanan yang etis. Singer mengusulkan cara berpikir baru, bahwa dalam suatu pemikiran etis, bukan hanya kepentingannya sendiri yang harus diutamakan, namun juga memberi pertimbangan bagi mereka yang terdampak dari keputusan tersebut. Pemikiran Singer akan pemilihan makanan yang etis diharapkan menjawab kebutuhan mendesak dalam memilih makanan yang etis dan berkelanjutan. Kata-kata kunci: Pemilihan Makanan, Makanan, Makanan Etis, Etika, Penderitaan, Spesiesisme, Antroposentrisme, Vegetarian, Veganisme, Pembebasan Hewan, Oxford Vegetarians, Pertimbangan, Preferensi, Utilitarianisme, Konsekuensialisme.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BJ Ethics
A General Works > B Philosophy. Psychology. Religion > BJ Ethics
Divisions: Program Pascasarjana > Program Pascasarjana Filsafat
Depositing User: ThM .-
Date Deposited: 06 Sep 2023 04:43
Last Modified: 06 Sep 2023 04:43
URI: http://repo.driyarkara.ac.id/id/eprint/1229

Actions (login required)

View Item View Item